Penutupan
kapsul yang berisi serbuk dapat dilakukan dengan beberapa cara,yaitu:
1. Cara biasa, yakni dengan menutupkan bagian tutup ke badan kapsul tanpa penambahan bahan perekat.
2.
Pemanasan
langsung.
3.
Menggunakan
energi ultrasonik.
4.
Pelekatan
menggunakan cairan campuran air-alkohol
Untuk menutup kapsul yang berisi cairan perlu dilakukan cara khusus
seperti disebutkan sebelumnya. Cara paling sederhana ialah dengan menambahkan
bahan perekat agar isinya tidak keluar atau bocor. Caranya oleskan sedikit
campuran air-alkohol pada tepi luar bagian badan kapsul, kemudian ditutup sambil
diputar.
Untuk melihat adanya kebocoran kapsul diletakkan di atas kertas saring
kemudian gerakkan ke depan dan ke belakang hingga menggelinding beberapa kali.
Apabila terjadi kebocoran, kapsul tersebut akan meninggalkan noda pada kertas.
Di
dalam pabrik besar, pengisian dilakukan dengan cara otomatis. Sebagai cairan penutup pada umumnya digunakan larutan
gelatin yang diberi tambahan zat warna sehingga kapsul yang telah ditutup akan kelihatan semacam pita berwarna. Warna
ini dapat dipergunakan sebagai tanda pengenal dari suatu pabrik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar